~-----------~ Welcome To My World ~-----------~

~-----------~ Welcome To My World ~-----------~

Tuesday, December 6, 2016

Penjelasan tentang Blackhole (Lubang Hitam Luar Angkasa)





Black hole adalah sebuah tempat dimana tarikan gravitasi begitu besar sehingga cahaya pun tidak dapat lolos dari tarikan gravitasinya. Tarikan gravitasi black hole begitu kuat dikarenakan materi penyusun black hole termampatkan dalam ruang yang sangat kecil. Hal tersebut dapat terjadi ketika sebuah bintang mati. Karena cahaya tidak dapat keluar, kita tidak dapat melihat black hole. Black hole tidak dapat terihat. Teleskop luar angkasa dengan beberapa peralatan tambahan dapat membantu untuk mendeteksi adanya black hole. Peralatan tambahan tersebut dapat melihat bagaimana bintang-bintang yang dekat dengan black hole berperilaku berbeda dengan bintang-bintang yang relatif jauh dengan black hole.

Seberapa Besar Sebuah Black Hole ?
Black hole bisa jadi besar atau kecil. Para ilmuwan memperkirakan black hole terkecil dapat berukuran sekecil satu buah atom. Meskipun memiliki ukuran kecil, black hole tersebut memiliki masa sebesar masa satu buah gunung besar. Massa adalah banyaknya jumlah materi atau sesuatu dalam sebuah objek.





Salah satu jenis black hole lain disebut "stellar". Massanya dapat dapat mencapai 20 kali lebih massa matahari. Ada banyak sekali black hole jenis ini didalam galaksi bimasakti.

Blak hole terbesar disebut "supermassive". Black hole jenis ini memiliki massa lebih dari 1 juta kali massa matahari. Para ilmuwan menemukan bukti bahwa setiap galaksi-galaksi besar memiliki black hole pada pusatnya.Supermassive black hole yang berada di pusat galaksi bima sakti disebut Sagitarius A. Massanya sekitar 4 juta kali masa matahari dan dapat diisi dengan sebuah bola yang sangat besar seukuran beberapa juta kali ukuran bumi.


Sagitarius A adalahblack hole yang berada di pusat galaksi bimasakti


Bagaimana Black Hole Tercipta?
Para ilmuwan berpendapat bahwa black hole terkecil yang pernah ada terbentuk ketika alam semesta mulai terbentuk.

Black hole stellar tercipta ketika pusat (inti) dari sebuah bintang yang sangat besar mati dengan sendirinya atau kolaps. Ketika itu terjadi munculah sebuah supernova. Supernova adalah ketika sebuah bintang meledakkan seluruh isinya ke luar angkasa.

Para ilmuwan memperkirakan bahwa supermassive black hole terbentuk ketika sebuah galaksi mulai terbentuk.

Jika Black Hole Berwarna Hitam, Bagaimana Ilmuwan Mengetahui Posisinya ?
Sebbuah black hole tidak dapat terlihat karena kuatnya tarikan gaya gravitasi black hole menarik semua cahaya ke dalam black hole. Namun para ilmuwan dapat melihat bagaimana tarikan gravitasi black hole mempengaruhi bintang dan gas yang berada di sekitar black hole. Para ilmuwan dapat mepelajari apakah sebuah bintang melayang di sekitar atau mengorbit sebuah black hole.

Ketika sebuah black hole dan sebuah bintang terletak berdekatan, terciptalah cahaya dengan energi tinggi . Cahaya semacam ini tidak dapat terlihat dengan mata telanjang. Para ilmuwan menggunakan satelit dan teleskop diluar angkasa untuk melihat cahaya berenergi tinggi tersebut.


gambar pusat galaksi bimasakti diambil dari Chandra X-ray Observatory

Dapatkah Black Hole Menghancurkan Bumi ?
Black hole tidak berjalan di luar angkasa untuk menelan bintang-bintang, bulan dan planet. Bumi tidak akan jatuh ke dalam black hole karena tidak ada black hole yang cukup dekat dengan tata surya kita untuk dapat menarik seluruh tata surya (termasuk bumi) kedalam black hole.

bahkan jika black hole dengan masa sebesar masa matahari menggantikan tempat matahari, bumi tetap tidak akan jatuh kedalamnya. Black hole tersebut memiliki gravitasi yang sama seperti gravitasi yang dihasilkan oleh matahari. Bumi dan planet-planet lainnya akan mengorbit black hole seperti ketika bumi planet-planet mengorbit matahari sekarang.

Matahari kita tidak akan bisa menjadi black hole karena matahari tidak cukup besar untuk menjadi black hole.

Bagaimana NASA Mempelajari Black Hole ?
NASA memnggunakan satelit dan teleskop yang ada di luar angkasa untuk mempelajari black hole. Peralatan luar angkasa ini membantu para ilmuwan untuk menjawab pertanyaan tentang alam semesta.

Menurut saya mungkin saja Black hole merupakan gerbang untuk melakukan Perjalanan Waktu/Time Travel.

2 comments:

  1. APAKAH saya boleh berpendapat bahwa planet seperti bumi itu pernah menjadi black hole, bumi kan banyak yang tersimpan didalamnya segala galanya apakah itu dari campuran campuran yang di hidsap black hole . akhirnya blackhole pun penuh dan membentuk sebuah daratan seperti bumi jadi inti bumi adalah gravitasi maksudnya blck hole yang sudah penuh ,nah jika tentang bintang black hole penuh danhanya menghisap unsur unsur kimia yang mengandung panas atau api tapi ini hannya pikiran saya yang lewat dikepala jadi jangan di seriuskan maaf kalo kalian marah jangan share please

    ReplyDelete
  2. APAKAH saya boleh berpendapat bahwa planet seperti bumi itu pernah menjadi black hole, bumi kan banyak yang tersimpan didalamnya segala galanya apakah itu dari campuran campuran yang di hidsap black hole . akhirnya blackhole pun penuh dan membentuk sebuah daratan seperti bumi jadi inti bumi adalah gravitasi maksudnya blck hole yang sudah penuh ,nah jika tentang bintang black hole penuh danhanya menghisap unsur unsur kimia yang mengandung panas atau api tapi ini hannya pikiran saya yang lewat dikepala jadi jangan di seriuskan maaf kalo kalian marah jangan share please

    ReplyDelete